Info Cegatan Solo, Jogja yang Fenomenal - NOTE 8 IP

Info Cegatan Solo, Jogja yang Fenomenal


Grup facebook Info Cegatan Solo, Jogja yang sangat fenomenal.

Kawan-kawan yang tinggal di daerah Solo - Jogja pasti tidak asing dengan nama grub facebook ICS, ICJ. atau paling tidak temanmu ada yang tergabung dalam grub tersebut. Iya bukan?

Meski nama grub 'info cegatan' atau lebih cenderung ke razia polisi lalu lintas/tilangan/mokmen tapi grub ICS dan ICJ lebih dari itu. Ada yang berbagi pengalaman, lokasi yang rawan, jalan alternatif, info orang hilang, maling, ditemukan stnk, kerjadian tindak kejahatan, minta solusi rumah tangga pun ada, bahkan sampai minta doa ke anggota grup agar keluarga yang sedang sakit segera di beri kesehatan.


Grup ini menurutku grup serbaguna. Member yang ramah, kadang juga ada beberapa member yang seneng ngebully anggota yang sekiranya posting tidak sesuai/hoax/kontroversi. Semua itu kembali ke individu kita masing-masing bijak dalam menggunakan media sosial.

Suatu hari saya pernah baca postingan seseorang yang mencari hp bapaknya yang hilang, dan itu hp banyak nomor-nomor penting. Setelah beberapa hari orang itu posting di grup lagi dan mengatakan hp nya sudah ditemukan dan berterima kasih kepada semua anggota grup. Saya hanya bisa mbatin edyan, ini grup membernya baik sekali, kok bisa-bisanya ada orang yang nemuin hp dan mau mengembalikan juga.

Grup serba guna ini juga masih sering update info tentang razia, cegatan polisi lalu lintas. Recomended untuk teman-teman yang belum punya SIM, hehehe. eh, btw kalo belum punya punya SIM jangan naik sepeda motor jauh-jauh deh. di sekitaran rumah aja nggak apa-apa.



Tulisan ini sedikit cerita dari saya tentang grup serba guna ICS, ICJ, dan masih banyak grup facebook 'Info Cegatan' kota-kota lainnya. Tetap baik dan peduli dengan apa yang ada di sekitar kalian.

*Mohon maaf jika ada salah kata, jika ingin menambahkan silahkan komentar di bawah ya.. Salam Paseduluran :)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Info Cegatan Solo, Jogja yang Fenomenal"

Posting Komentar